Minggu, 06 April 2014

Tentang Jarak



 
jutaan kata-kata yang tersimpan
pada dua ratus delapan halaman
tak mampu mengikat ingatan
tentang sebaris nama dalam lembar angan

terombang-ambing dalam sembilan ratus lima puluh dua hari
dan aku semakin gigil diterpa keresahan
betapa rindu semakin berlari
tinggalkan waktu bagai sederet igauan

kucoba menafsirkan seribu tiga ratus tujuh puluh sekian
dalam jarak kenangan demi kenangan
kesetian demi kesetian
adalah linangan tentang kesepian

Sepanjang Kedoya-Ciledug, 25 Februari 2014

Tidak ada komentar:

Posting Komentar