pada gegas pagi
yang penuh harap
segala cemas
rindu ragu tergagap
ada yang
diam-diam tak selesai ditambat
serangkum doa
yang terlipat
di sudut kanan
amplop tanpa alamat
: untukmu, segala bercak sunyi telah kubebat
Tangerang, 14 Maret 2019|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar