Jumat, 01 Januari 2016

Pada Kesepian




di sini, pada kesepian yang sama
pada rindu yang kerap pulang mengetuk mata
dan hilang tibatiba saat kaumembukanya
pada dia yang remang di tenang telaga
diamdiam mencuri bulan yang karam di tepi dermaga

ada sesuatu yang tak mudah di mengerti
tentang pedih perih mencintai
tentang liku pilu dalam sunyi
tentang dia yang memberi luka nyeri

pada kesepian yang masih sama
kemarau seakan enggan beranjak, entah kenapa...

Kedoya, 09112015

Tidak ada komentar:

Posting Komentar